Wisata Situbondo

Tempat Wisata di Situbondo

Kabupaten yang berada di wilayah Jawa Timur ini berlokasi di pesisir pantai utara Pulau Jawa dan memiliki potensi pariwisata yang indah. Kabupaten ini juga memanfaatkan wilayahnya sebagai ladang pertanian, perkebunan dan perikanan karena wilayah yang strategis dan menjanjikan. Situbondo juga mempunyai banyak gudang pariwisata yang tak kalah menarik dengan wisata-wisata di daerah lain di Jawa Timur. Berikut adalah daftar Destinasi Pariwisata di Situbondo yang wajib dan bisa anda kunjungi di Kabupaten Situbondo :

1. Taman Nasional Baluran


Objek wisata terpopuler di Situbondo ini menawarkan sensasi liburan yang seru di alam terbuka. Kamu bisa menyaksikan kehidupan berbagai jenis satwa liar seperti rusa, burung merak, banteng, dll di taman nasional ini. 
Selain itu, kamu juga bisa mengexplore keindahan wisata Gunung Baluran, padanag savana, hingga pantai yang akan membuat liburanmu semakin lengkap.
Lokasi: Desa Sumberwaru, Kecamatan Banyu Putih, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur.

2. Savana Bekol


Destinasi wisata ini berada di kawasan Taman Nasional Baluran. Di tempat ini kamu akan disuguhi dengan panorama alam yang luar biasa menakjubkan. Sebuah padang savana yang sangat luas dengan backgorund gunung dan pepohonan rindang, menghadirkan nuansa alami yang begitu kental. Luas padang savana ini sekitar 300 hektare dan menjadi padang savana terluas di Jawa.
Padang savana akan terlihat menghijau di musim hujan membuat keindahan Savana Bekol semakin menyejukkan. Di musim kemarau pun kawasan savana ini tetap memikat dengan pemandangannya yang eksotik bak di Afrika.
Lokasi: Taman Nasional Baluran, Kecamatan Banyu Putih, Situbondo, Jawa Timur.
Read more https://nyero.id/tempat-wisata-di-situbondo-terbaru/

3. Pantai Pasir Putih


Pantai berpasir putih ini merupakan salah satu tempat wisata favorit di Situbondo yang tidak pernah sepi pengunjung. Tidak jauh dari bibir pantai terdapat hutan hijau yang rindang, membuat suasana pantai semakin asri dan sejuk.
Ombaknya yang tidak terlalu besar memungkinkan wisatawan untuk berenang dan melakukan aktivitas lainnya yang menyenangkan. Seperti naik perahu wisata, menyewa perahu layar, snorkeling dan pastinya foto-foto.
Selain menjelajahi pantai dengan segala keindahannya, kamu juga bisa berwisata kuliner dengan aneka menu yang menggugah selera.
Lokasi: Desa Pasir Putih, Kecamatan Bungatan, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur.
Read more https://nyero.id/tempat-wisata-di-situbondo-terbaru/

4. Pantai Bama


Tempat terbaik untuk menikmati momen sunrise di Tamana Nasional Baluran. Pantai yang view hutan mangrove ini menghadirkan pesona yang luar biasa. Selain menyajikan keindahan alam pantai yang begitu eksotis, keindahan alam bawah laut di Pantai Bama juga tak kalah menawan. Kamu bisa mengexplore keindahan pantai ini dan berburu spot foto cantik sebagai latarnya.
Lokasi: Desa Wonorejo, Kecamatan Banyu Putih, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur.
Read more https://nyero.id/tempat-wisata-di-situbondo-terbaru/

5. Plaza Rengganis Argopuro


Berada di lereng Gunung Argopuro destinasi wisata baru di Situbondo ini menyajikan pesona alam yang begitu luar biasa. Akses jalan yang cukup menantang membuat liburanmu semakin tak terlupakan. Pastikan kendaraanmu dalam keadaan fit sebelum memulai perjalanan.
Udara sejuk khas pegunungan akan menyambut kedatanganmu, membuat suasana hati semakin adem. Dari spot wisata ini kamu bisa menyaksikan keindahan alam pegunungan yang menyejukkan bak negeri di awan. Suasana semakin syahdu ketika kabut menyapa, membuat hatimu semakin damai dan enggan pulang.
Lokasi: Desa Baderan, Kecamatan Sum Dermalang, Kabuaten Situbondo, Jawa Timur.
Read more https://nyero.id/tempat-wisata-di-situbondo-terbaru/

6. Kampung Blekok


Sesuai dengan namanya, destinasi wisata ini merupakan tempat bersarangnya ribuan burung blekok mencari makan sehingga sangat menarik untuk wisata alam dan edukasi. Selain konservasi burung blekok, di kampung wisata ini juga terdapat hutan mangrove di sepanjang bibir pantai yang indah dipandang. Beberapa spot foto kekinian di tempat ini juga menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan.
Lokasi: Desa Klatakan, Kecamatan Kendit, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur.
Read more https://nyero.id/tempat-wisata-di-situbondo-terbaru/

7. Kampung Kerapu


Di tempat wisata ini kamu bisa menikmati pemandangan pantai yang begitu indah dengan keramba apung kerapu di tengah laut. Di pantai ini kamu bisa sejenak bersantai dan melepas penat.
Dermaga dengan bentuk melingkar terlihat sangat menarik, kamu bisa menjelajahinya sambil menikmati suasana. Menikmati senja dengan nuansa yang lebih syahdu diantara lampion-lampion kecil dan deburan ombak.
Kampung wisata ini juga dilengkapi dengan beberapa fasilitas seperti jalur pedestrian sepanjang 30 meter buat pengunjung yang ingin berkeliling lokasi wisata, paket memancing ikan di keramba, gazebo, free WiFi dll.
Lokasi: Dusun Gundil, Desa Klatakan, Kecamatan Kendit, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur.
Read more https://nyero.id/tempat-wisata-di-situbondo-terbaru/

8. Waduk Bajul Mati


Berada di perbatasan antara Banyuwangi dan Situbondo, Bajul Mati merupakan salah satu tempat wisata yang wajib kamu kunjungi. Yang menjadi daya tarik adalah sebuah gundukan tanah yang menyerupai kepulauan raja ampat. Cari spot foto yang pas maka foto kamu tidak akan beda jauh dengan raja ampat yang asli di Papua sana. Fasilitasnya pun lengkap, ajak keluarga dan sahabat untuk menemani kamu kesini ya.

9. Monumen 1000 km Anyer Panarukan


Monumen 1000 km Anyer Panarukan dibuat untuk mengenang pembangunan jalan sepanjang 1000 km dari Anyer sampai Panarukan pada tahun 1807-1810. Untuk mengenang jasa yang membuat jalan tersebut maka monumen ini pun dibuat di Desa Wringin Anom, Kecamatan Panarukan, Situbondo. Jika sedang melewati jalan pantura, kamu dapat menyempatkan untuk berhenti dan mengambil foto, tidak ada biaya yang harus kamu bayar, kamu dapat mengambil foto sesukamu.

10. Pantai Pathek


Selain pantai Pasir Putih, Situbondo masih memiliki banyak pantai lain yang tidak kalah menarik, salah satunya adalah Pantai Pathek. Pantai ini berjarak 5 km dari Kota Situbondo, maka tidak jarang banyak keluarga yang menghabiskan akhir pekan mereka di pantai ini. Selain lebih dekat, sarana dan fasilitasnya tidak berbeda jauh dengan tempat wisata yang lainnya. Jika kamu berada di Situbondo, sempatkan untuk berkunjung ke Pantai Pathek.

0 komentar:

Posting Komentar